#IMud ~ Biologi For UI - Semangat Biologi
Hello guys... kemarin kami mengadakan pencarian cerita-cerita inspiratif... Dan alhamdulillah banyak yang menanggapinya dengan baik. Inilah cerita inspiratif pertama yang berhasil kami publikasikan. Cerita ini dikirim oleh Si IMud (Insipirator Muda) bernama Anggelina Purnama yang sangat menyukai Biologi. Yuk simak ceritanya!
Hai, para sahabat Pengen Kuliah. Hari ini aku ingin
berbagi cerita unikku untuk kalian semua J
Baiklah, aku punya sedikit cerita, dulu waktu kelas 6 SD. Pas mau menjelang UN,
kecamatanku ngadain TO. Nah, di TO pertamanya itu nilaiku ga memuaskan sama
sekali dan agak membuatku syok. Singkatnya, aku berpikir kayak gini, ‘Ah, kalau
Bahasa Indonesia ga mungkin bisa diusahain (maksudnya ‘kan pake nalar tu),
terus MTK (yaa ampuun, MTK tuu susah banget, dulu, ini menurutku lho ya, hehe),
jadi kayaknya cuma IPA yang bisa nolong aku’. Dan, materi kelas 6 SD itu yaa
IPA-nya hampir Biologi semua. Jadi, semenjak itulah aku suka suka sukaaaa
banget sama Biologi.
Di
SMP, aku selalu ikut OSK Biologi, dan syukurnya dapatlah peringkat di kelas 7
waktu itu. Ketika kelas 8 aku disuruh ikut lagi. Pas kelas 8 inilah aku
ditawarin ngikut semacam bimbel di kota di daerahku.
Pertama
kali ikut bimbel itu, aku ketemu sama tutorku, namanya Mr. X. Mr. X bilang dia
itu lulusan Biologi UI. Wah, rasanya pengeeeeeeeen banget kuliah di sana juga. Peeeengen
banget bisa ngajarin anak-anak buat menyukai Biologi.
Sampai
di SMA, walau aku memang ngikutin OSK, namun belum berhasil masuk 3 besar (aku
hanya di peringkat 4), aku selalu belajar dan belajar buat TO, dan TO Biologiku
nilainya cukup baik. Dari semua hal yang udah aku jabarin di atas, walhasil,
aku SNMPTN-nya milih Biologi UI. Aku ga tau apakah ini khayalan atau apalah
kalau sampai aku diterima. Semoga Tuhan memang mengizinkan aku ke sana.
Menggapai cita-cita menjadi seorang ilmuwan yang bisa mengubah dunia
(lebay.com). Ada hal lain sih sebenarnya yang buat aku milih di UI, pertama UI
adalah Universitas yang buuuuagus (bukan iklan, gkgk), kalau di Yogyakarta
kejauhan, terus ada kakak kelasku dua tahun lalu yang masuk sana (bukan jurusan
Biologi). Walau begitu, aku kuatkan hati, pasti yang direncanakan Tuhan adalah
yang terbaik untuk kita. Semoga teman-teman mencintai jurusan yang teman-teman
pilih.
Nuuuah,
diakhir sesi ini karena ini websitenya Pengen
Kuliah, yuuk ke kamar mandi diem-diem teriak ‘Pengeeeeen Kuliaaaaah’ (di sana?) hehe, tapi pas di rumah ga ada
orang aja yaaa, nanti disangkain… (jawab sendiri, muaaaahhaaahaa). Bye bye.
Si IMud : Anggelina Purnama
Labels
Si IMud
Post A Comment
Tidak ada komentar :
1. Berkomentarlah dengan bahasa yang sopan. Tunjukkan bahwa anda adalah orang berpendidikan yang senantiasa menjaga etika.
2. Komentar tidak boleh menyinggung SARA, Porno, dan sejenisnya
3. Dilarang menggunakan akun Anonim.