Mahasiswa STAN Menyelenggarakan Pertunjukan Musik Jazz

Saat ini dunia sedang menyorot perkembangan musik jazz. Jazz adalah aliran musik yang berasal dari Amerika Serikat pada awal abad ke-20 dengan akar-akar dari musik Afrika dan Eropa.Musik jazz banyak menggunakan gitar, trombon, piano, terompet, dan saksofon. Salah satu elemen penting dalam jazz adalah sinkopasi. Tradisi jazz berkembang dari gaya hidup masyarakat kulit hitam di Amerika yang tertindas. Awalnya, pengaruh dari tribal drums dan musik gospel, blues serta field hollers (teriakan peladang). Proses kelahirannya telah memperlihatkan bahwa musik jazz sangat berhubungan dengan pertahanan hidup dan ekspresi kehidupan manusia. Musik Jazz berkembang ke seluruh dunia, termasuk ke tanah air.

Berangkat dari hal-hal tersebut maka kami ingin mengadakan sebuah acara musik jazz di lingkungan kampus Sekolah Tinggi Akuntansi Negara. Kegiatan yang akan kami adakan bertujuan untuk memberikan wadah kepada mahasiswa Sekolah Tinggi Akuntansi Negara untuk mengasah keterampilan mereka dalam bermusik, terutama musik jazz. Selain itu, acara ini juga akan lebih mengedukasi mahasiswa Sekolah Tinggi Akuntansi Negara mengenai musik jazz. Acara ini diharapkan dapat membangkitkan semangat mahasiswa Sekolah Tinggi Akuntansi Negara untuk lebih berpikiran secara global, mengetahui banyak pengetahuan di luar pengetahuan akademis saja yang dalam hal ini adalah pengetahuan mengenai seni musik, terutama musik jazz.

Nama Kegiatan ini adalah “JAZZNITE STAN 2015”. JAZZNITE STAN 2015 akan bertemakan The Ol’ Days of Love. Panitia mengambil tema tersebut karena ingin memperkenalkan kepada mahasiswa STAN awal perkembangan musik jazz di tahun 1970-an. Suasana yang akan dibangum pada JAZZNITE  STAN 2015 kali ini tentunya bernuansa tahun 1970-an. Love dalam Bahasa Indonesia diartikan sebagai cinta. Panitia juga menggabungkan tema cinta dalam keseluruhan tema JAZZNITE karena cinta memiliki  makna yang universal yang dapat menyentuh dan diterima oleh segala kalangan mengingat sasaran acara ini berasal dari berbagai kalangan mulai dari mahasiswa STAN, alumni STAN, serta terbuka untuk masyarakat umum.

Dikirim oleh BEM KM STAN 2015 beserta Panitia Jazznite STAN 2015

Author Pengen Kuliah
Dipublikasikan oleh Admin (Aditia Prasetio)

Pengen Kuliah ~ Partner Merangkai Impian
Punya penemuan? atau punya ide menarik? atau punya tulisan/gagasan/pengalaman yang ingin dibagikan? Kirim tulisanmu ke webinfokuliah@gmail.com .
Mau dapet info ter-up-to-date setiap hari? Klik di sini dan temukan pengenkuliah di platform favoritmu!

Post A Comment

Tidak ada komentar :

1. Berkomentarlah dengan bahasa yang sopan. Tunjukkan bahwa anda adalah orang berpendidikan yang senantiasa menjaga etika.
2. Komentar tidak boleh menyinggung SARA, Porno, dan sejenisnya
3. Dilarang menggunakan akun Anonim.