Kuliah Tanpa Biaya Sepeserpun. Mungkinkah?
Kuliah gratis adalah
idaman setiap orang. Banyak yang menginginkan bisa kuliah gratis. Atau
setidaknya kuliah dengan UKT (atau SPP) rendah. Benarkah kita bisa kuliah
gratis 100% tanpa mengeluarkan biaya sedikitpun? Atau bisakah kita kuliah tanpa
membebani orang tua?
Jawabannya mungkin.
Kenapa saya bilang mungkin? Karena banyak kemungkinan yang
bisa terjadi pada setiap orang. Banyak beasiswa yang ditawarkan di perguruan
tinggi. Ada beasiswa prestasi, ada juga beasiswa untuk kalangan kurang mampu.
Kita akan bahas berdasarkan jenis beasiswanya.
1.
Beasiswa Prestasi
Bagi yang mendapatkan
beasiswa ini, ada dua kemungkinan yaitu :
a. Bisa kuliah gratis
100% tanpa mengeluarkan biaya sedikitpun
b. Bisa kuliah tanpa
membebani orang tua
Kemungkinan kuliah 100%
gratis bisa saja terjadi, namun sangat sulit mendapatkannya. Untuk
mendapatkannya perlu perjuangan ekstra, seperti harus berprestasi tingkat
nasional (atau lebih tinggi), atau berprestasi sehingga kita direkrut oleh
perusahaan untuk disiapkan untuk bekerja di perusahaan tersebut, atau bisa saja
dengan cara lain.
Berprestasi tingkat
nasional atau lebih tinggi belum tentu bisa membawa kita menuju kuliah gratis,
namun setidaknya ada peluang ke arah sana, karena ini tergantung dari kebijakan
Perguruan Tinggi.
Berprestasi sehingga
direkrut perusahaan, bisa saja kita mendapatkan kesempatan ini apabila kita
benar-benar bisa meyakinkan perusahaan tentang prestasi kita dan komitmen serta
tanggungjawab kita.
So, bisakah kita kuliah
100% tanpa mengeluarkan biaya sedikitpun? Jawabannya mungkin.
Bisakah kita kuliah
tanpa membebani orang tua? Jawabannya pasti
bisa dengan beasiswa, setidaknya kita bisa meringankan beban orang tua kita.
2.
Beasiswa untuk yang Kurang Mampu Secara Ekonomi
Untuk jenis beasiswa
kurang mampu, kita fokus ke BidikMisi yaitu beasiswa yang diberikan oleh
Kemenristek Dikti. Bagi yang mendapatkan beasiswa ini, ada dua kemungkinan
yaitu :
a. Bisa kuliah gratis
100% tanpa mengeluarkan biaya sedikitpun
b. Bisa kuliah tanpa
membebani orang tua
Kemungkinan kuliah 100%
gratis sangat bisa saja terjadi, namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan
yaitu :
- harus mau dan teliti
serta jujur mempersiapkan berkas-berkasnya yang cukup banyak
- harus lolos kelayakan
penerima bidikmisi
- harus lolos masuk
perguruan tinggi
- memanfaatkan uang
saku bulanan dari Dikti sebaik-baiknya.
Kenapa harus siap
berkas yang banyak? Karena terkadang orang malas mempersiapkan ini dan itu,
padahal seharusnya dia sanggup mempersiapkannya. Jika kita memang merasa butuh
beasiswa BidikMisi, maka seharusnya kita mau dan siap mempersiapkan segala
keperluannya. Demi kuliah gratis.
Apakah benar 100%
gratis? Yaps dengan bidikmisi kita bisa kuliah gratis alias tidak membayar UKT atau
biaya kuliah apapun itu. Biaya UKT yang seharusnya dibayarkan setiap mahasiswa
sekitar 500ribu sampai puluhan ribu rupiah, mahasiswa bidikmisi tidak perlu
membayarnya karena sudah ditanggung oleh pemerintah.
Selain itu biaya hidup
juga dibantu pemerintah, yaitu dengan diberikannya uang saku sekitar Rp600.000
(bisa berbeda setiap perguruan tinggi) setiap bulannya. Namun, ada beberapa
biaya yang mungkin kita keluarkan, yaitu biaya hidup tambahan (apabila kurang),
biaya KKL, dan biaya lainnya.
Biaya hidup (untuk
makan, minum, dll) bisa saja kurang, namun apabila kita mempergunakan dana
bantuan bidikmisi secara efektif maka hal ini tidak akan berdampak terlalu
berat. Biaya KKL pun sebenarnya ada bantuan dari bidikmisi, meskipun hanya
sebagian. Dan hal ini bisa diantisipasi dengan menyisihkan uang saku bulanan
kita dan ditabung untuk menutup biaya KKL dan biaya lainnya.
So, bisakah kita kuliah
100% tanpa mengeluarkan biaya sedikitpun? Jawabannya bisa.
Bisakah kita kuliah
tanpa membebani orang tua? Jawabannya pasti
bisa dengan Bidikmisi.
Itulah sedikit
pembahasan dari kami. Apabila ada komentar, silakan tulis di kolom komentar.
Semoga bermanfaat. Terimakasih.
Post A Comment
Tidak ada komentar :