Pendaftaran Mahasiswa Baru Akademi Meteorologi & Instrumentasi 2016/2017
KEMENTERIAN PERDAGANGAN R.I. bekerjasama dengan INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG (ITB) membuka kesempatan bagi putra-putri Warga Negara Indonesia untuk mengikuti pendidikan program Diploma III dengan spesialisasi Metrologi dan Instrumentasi.
Lulusan-lulusan program ini dapat berkarir sebagai pejabat fungsional penera di lingkungan Kementerian Perdagangan atau Dinas Pemerintahan Kabupaten/Kota yang membidangi unit Metrologi di seluruh Indonesia. Tidak hanya itu, lulusan dari program Diploma III Metrologi dan Instrumentasi ini akan memiliki kesempatan berkarir di industri yang berkaitan dengan bidang keteknikan (engineering).
Untuk tahun ajaran 2016/2017, Akademi Metrologi akan menerima siswa baru sebanyak 50 orang (BEASISWA FULL).
[PERSYARATAN]
Calon mahasiswa berasal dari Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau UMUM berijazah Sekolah Menengah Umum (SMU)/Sekolah Menengah Atas (SMA)/Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)/Madrasah Aliyah, dengan bidang keahlian Ilmu-Ilmu Eksakta.
PENDAFTARAN ONLINE dibuka tanggal: 13 Juni 2016 - 22 Juli 2016 melalui website akmet http://akmet.kemendag.go.id
Dokumen yang disiapkan:
- Scan pasfoto;
- Scan ijazah (atau SKHU bagi lulusan 2016);
- Scan akta kelahiran;
- Scan surat rekomendasi kepala sekolah;
- Scan Surat keterangan konversi nilai 0-100 (bagi pendaftar yang nilainya menggunakan skala nilai 1,00 – 4,00 dan nilai skala 0-10);
Untuk informasi lebih lanjut bisa mengakses website akmet:
Post A Comment
Tidak ada komentar :