Beasiswa : Beasiswa BII Maybank untuk Lulusan SMA ke Universitas di Indonesia, Malaysia & Singapura





Informasi :


Deadline : 29 April 2014 - 29 Agustus 2014
Dilandasi komitmen untuk memberikan kesempatan pendidikan yang lebih baik kepada putera-puteri terbaik dari keluarga pra-sejahtera di 34 provinsi di tanah air, PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BII) bersama Maybank Foundation menyelenggarakan program beasiswa penuh (full scholarship)untuk melanjutkan pendidikan di 15 perguruan tinggi di terkemuka di Indonesia, Malaysia dan Singapura.
Program beasiswa ini dibuka mulai 29 April 2014 hingga 06 Juni 2014 (program luar negeri) dan 29 April 2014 hingga 29 Agustus 2014 (program dalam negeri).

Kriteria Kandidat
1. WargaNegara Indonesia
2. Duduk di kelas 3 SMA pada TA 2014/2015 atau lulusan TA sebelumnya 2013/2014
3. Memiliki nilai minimum rata-rata 8 (program luar negeri) dan nilai minimun rata-rata 7 (program dalam negeri)
4. Menunjukkan kapasitas kepemimpinan ditunjukkan sedikitnya melalui 2 (dua) kegiatan ekstra kurikuler
5. Memiliki motivasi yang tinggi untuk maju dan aspirasi kuat untuk menghadapi tantangan dan memimpin di karir pilihannya maupun sosial setelah lulus
6. Calon berasal dari keluarga pra-sejahtera
7. Tidak menerima beasiswa yang sama dari organisasi lain
8. Memiliki surat bukti penerimaan dari universitas pilihan yang direkomendasikan BII- Maybank Foundation.
9. Menunjukkan komitmen dan minat terhadap pengembangan masyarakat, sosial dan negara ditunjukkan dengan pengalaman/aktif dalam organisasi sosial dan kesiswaan

Info lebih lanjut, klik : www.BII.co.id




Pengumuman ini dikirim oleh Aditia Prasetio, myaxesonline@gmail.com
Author Pengen Kuliah
Dipublikasikan oleh Admin (Aditia Prasetio)

Pengen Kuliah ~ Partner Merangkai Impian
Punya penemuan? atau punya ide menarik? atau punya tulisan/gagasan/pengalaman yang ingin dibagikan? Kirim tulisanmu ke webinfokuliah@gmail.com .
Mau dapet info ter-up-to-date setiap hari? Klik di sini dan temukan pengenkuliah di platform favoritmu!

Post A Comment

Tidak ada komentar :

1. Berkomentarlah dengan bahasa yang sopan. Tunjukkan bahwa anda adalah orang berpendidikan yang senantiasa menjaga etika.
2. Komentar tidak boleh menyinggung SARA, Porno, dan sejenisnya
3. Dilarang menggunakan akun Anonim.